PENGUNJUNGKU

Minggu, 14 Maret 2010

RAGAM MAKNA

Ragam Makna

Ragam makna dapat dilihat dari berbagai kriteria atau sudut pandang. Oleh karena itu, di dalam berbagai sumber pustaka dapat ditemukan berbagai macam ragam makna. Pembedaan makna leksikal dan gramatikal adalah makna yang terjadi sebagai akibat proses-proses gramatikal, seperti proses afiksasi, proses reduplikasi, dan proses komposisi.Pembedaan makna denotatif dan makna konotatif didasarkan pada ada tidaknya nilai rasa. Makna denotatif adalah makna yang ada pada setiap leksem atau kata, sedangkan makna konotatif adalah nilai rasa positif, negatif maupun netral. Dalam berbagai buku pendidikan makna konotatif disebutkan juga sebagai makna tambahan yang ada pada setiap kata, termasuk makna lugas dan makna asosiasi, makna konseptual adalah makna yang ada dalam sebuah leksem, yang sebenarnya sama saja dengan makna leksikal dan makna denotatif, sedangkan makna asosiasi adalah makna lain yang dikaitkan dengan makna pada kata tertentu. Makna kata biasanya bersifat umum. Dibedakan dengan makna leksikal atau makna istilah yang bersifat tetap dan khusus karena hanya digunakan pada bidang kegiatan tertentu.Makna lugas sebenarnya sama saja dengan makna leksikal atau makna leksikal denotatif, dipertentangkan dengan makna kias, yaitu makna yang merupakan kiasan, perbandingan atau persamaan dengan sesuatu yang lain.
DAFTAR PUSTAKA
Aminuddin. (1988). Semantik – Pengantar Studi tentang Makna. Bandung: Sinar Baru.Chaer, Abdul. (1990). Pengantar Semantik Bahasa Indonesia. Jakarta: Rineka Cipta._______. (1993). Gramatika Bahasa Indonesia. Jakarta: Rineka Cipta._______. (1994). Linguistik Umum. Jakarta: Rineka Cipta.Chafe, Wallace L. (1970). Meaning and The Structure of Language. Chicago: The University of Chicago Press.Leech, Geoffrey. (1976). Semantik 1 dan 2. Utrecht Antwerp: Uitgevery Het spectrum.Nida, E.A. (1975). Componential Analysis of Meaning. The Haque-Paris. Mouton. Palmer, F.R. (1981). Semantik. London: Cambridge University Press.Pcteda, Mansoer. (1986). Semantik Leksikal. Ende-Flores: Nusa Indah.Poerwadarminta, W.J.S. (1983). Kamus Umum Bahasa Indonesia. Jakarta: Balai Pustaka.Ullman, Stephen. (1972). Semantik An Introduction to the Science of Meaning. Oxford: Basil Blackwell.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar